Sabtu, 09 Oktober 2010

Thank you my Mother




Seorang ibu adalah yang sangat berarti dalam hidupku dan hidupmu
Tanpa seorang ibu kita takkan pernah ada di dunia ini
Seorang ibu takkan pernah lelah menjaga dan merawat kita
Disaat kecil maupun telah dewasa orangtua kita takkan pernah berkurang pun rasa sayang yang ada pada dirinya untuk anaknya.
Walaupun terkadang seorang anak selalu menyakiti hati orang tuanya tetapi orang tua kita takkan pernah dendam akan perbuatan anaknya
Seorang ibu sangat berarti besar jasanya buat saya walaupun aku juga sebagai anak pasti pernah menyakiti hati seorang ibu walaupun seorang ibu itu takkan pernah mengatakan kalau dirinya telah disakiti anaknya.
Banyak orang-orang yang merindukan akan belaian seorang ibu tetapi tuhan berkehendak lain tak mengizinkannya untuk melihat ibunya disaat dewasa.

Kejadian yang kualami membuatku mengerti betapa besar jasa seorang ibu
Disaat aku merasa terpuruk seorang ibulah yang membangkitkanku
Kejadian diwaktu kecilku pun terulang kembali
Dimana Seorang ibu dalam keterpurukanku menurusiku ibarat diriku bagai seorang bayi.
Dimana diriku ibarat bayi yang baru mulai belajar merangkak, duduk dan berdiri lagi
Ku harus di suapin, di cebokin, sampai dimandiin hanya seorang ibu yang bisa melakukan hal seperti itu
Tak pernah terbayangkan disaat umurku 25 tahun ku harus menerima perlakuan perawatan seperti bayi yang tak mampu berbuat apa
Mungkin jika tak ada seorang ibu aku tau seperti apa hidupku jadinya.
Alhamdulilah sekarang secara perlahan ku sudah mulai bisa makan sendiri, nyebok sendiri dan mandi sendiri walaupun untuk berdiri tanpa tongkat ku masih membutuhkan proses

Maka dari itu bagi yang masih memiliki ibu sayangilah ibu anda sebagai mana dia menyayangimu, jangan pernah buat dia mengeluarkan air mata sampai menykitinya, buatlah dia selalu bangga akan diri anda dan selalu doakanlah dalam shalat anda untuk keselamatannya di dunia dan akhirat (Rabbigufirlih waliwalidayah warhamhumma kammarabbayani sagirah, rabbana Attina Fiddunya Hasanah wafill akhirati hasannah wakinna Azaabannar ) ( Amiennn.............)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KU TUNGGU YA SETIAP KOMENTARNYA

INILAH TENTANG DIRIKU

Ku ingin selalu membuat orang tertawa tersenyum dan bahagia sehingga terkadang setiap yang aku tulis dalam setiap kesempatan pasti selalu berbau humor, terkadang mungkin orang berfikir jangan-jangan yang menulis ini orang stress (aku normal ko 100%), di saat aku menulis kata yang berbau humor terkadang aku sendiri tertawa membaca apalagi orang yang membacanya mungkin 7 hari 7 malam tertawa.
Dan disaat aku ingin berkata bijak maka keluarlah kata bijak yang ingin aku ungkapkan, kata-kata bijak yang aku tulis bukanlah menciplak dari hasil karya orang lain, buku atau pun sejenis-nya ' kata-kata tersebut itu keluar dari naluri otakku, kuingin ALLAH SWT selalu memberikan pikiran yang luas kepadaku, selalu memberikan ide apa yang ingin aku tulis 'siapa tau saja disaat seseorang membaca-nya dapat terhibur dan juga siapa tau bisa menjadi sebuah solusi pemecahan masalah.

Sebuah Blog bisa menampung apa yang ingin aku ungkapkan baik dalam hal mencurahkan isi hati, menceritakan kisah seseorang yang butuh pendapat, mengkritik sesuatu, atau memberitahu-kan sesuatu (info), sebelum ku mengenal blog disaat aku ingin mencurahkan isi hatiku terkadang facebook ku jadi-kan tempat mencurahkan isi hati tetapi jumlah karakter kata yang ada pada facebook terbatas sehingga apabila menulis kepanjangan 'sebuah status tak kan bisa terkirim